Graffiti Nation Tren Baru Perwarnaan Rambut

18.12 Unknown 0 Comments

Rambut juga bisa dijadikan objek Graffiti


PEWARNAAN rambut kini semakin berkembang. Salah satu yang terbaru adalah ‘graffiti nation’.
Sesuai dengan namanya, tren warna rambut yang berasal dari New York itu terinspirasi dari grafiti. Tidak ada batasan atau aturan warna dalam pemakaiannya.

“Tren ini memudahkan para hairdresser bisa berkreasi dalam proses pewarnaan rambut, sehingga menjadi mode baru di Indonesia,” ujar Patricia L.Viola Education Manager Matrix Indonesia saat ditemui Okezone di Jakarta, Selasa (7/4/2015).

Graffiti nation sendiri memiliki tiga jenis pewarnaan. Di antaranya Ridged Flames yang mengedepankan penataan rambut sleek, dengan perpaduan gradasi warna gelap dan terang. Selain itu, ada aksen hair-bun yang akan mempercantik tampilan rambut.

Selain itu, ada ‘city waves’ yakni tren dengan tampilan shades, dan layer yang didominasi dengan warna gold, cooper, dan dark brown. Sedangkan terakhir adalah ‘downtown halo’. Jenis ini merupakan penataan rambut soft, dan natural, misalnya model potongan bob eksentrik, yang siap menjadi tren.
"Tiga warna yang akan mendominasi tren ini ialah warna hangat (red dan red violet), gold cooper, dan warna cool," tutup Patricia
(fik)

source: okezone.com

You Might Also Like

0 komentar: